Semarang – Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Jawa Tengah, Sumarjono, bersama Direktur Pengawasan LJK 2, Bambang Hermanto, mengunjungi Kantor Pusat Bank Arto Moro di Jalan Elang Raya No. 99, Mangunharjo, Semarang pada Jumat (10/1).
Kunjungan kerja ini merupakan bagian dari upaya OJK dalam memantau kinerja perbankan di wilayah Jawa Tengah, sekaligus mendorong lembaga keuangan agar tetap beroperasi dengan prinsip kehati-hatian dan berkelanjutan.
Dalam kunjungan tersebut, Sumarjono beserta jajaran memiliki dua agenda, yakni overview kinerja keuangan dan diskusi permasalahan strategis yang berkaitan dengan RBB 2025-2027. Selain itu, kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan Bank Arto Moro terus beroperasi secara sehat serta mendukung perekonomian lokal.
Pencapaian Positif
Direktur Utama Bank Arto Moro, Darmawan, S.Sos., MM, beserta jajaran menyambut hangat kehadiran Kepala OJK dan rombongan. Ia menyampaikan apresiasi atas kunjungan ini sebagai bentuk perhatian terhadap perkembangan Bank Arto Moro. Darmawan turut melaporkan pencapaian positif Bank Arto Moro sepanjang tahun 2024.
“Alhamdulillah, kami tetap mampu menjaga pertumbuhan baik. Di akhir tahun 2024, kami berhasil mencapai aset Rp 1,4 Triliun, tumbuh Rp 248 Miliar atau 21,3 persen dibandingkan aset kami di tahun sebelumnya yang tercatat sebesar Rp 1,16 Triliun,” jelas Darmawan.
Selain itu, Darmawan menambahkan bahwa inovasi produk dan layanan menjadi kunci dalam meraih hasil tersebut. “Kami berkomitmen untuk terus fokus pada UMKM sebagai pilar perekonomian. Kami terus menghadirkan produk-produk yang dapat memenuhi kebutuhan pembiayaan sesuai dengan karakteristik sektor ini,” tuturnya.
Bank Arto Moro juga telah berhasil masuk ke dalam ranah digitalisasi. Berbagai inovasi layanan, seperti mobile banking dan mesin ATM telah diperkenalkan demi memudahkan nasabah dalam bertransaksi. “Kami juga telah berhasil dalam meningkatkan layanan berbasis digital. Ke depan, kami akan memperkenalkan lebih banyak inovasi yang mempermudah akses nasabah,” tambah Darmawan.
Mendorong Pertumbuhan Positif
Sumarjono, Kepala OJK Provinsi Jawa Tengah, memberikan apresiasi terhadap pencapaian yang diraih oleh Bank Arto Moro. Dalam diskusinya, Sumarjono menegaskan pentingnya lembaga keuangan untuk menjaga pertumbuhannya dengan tetap mengutamakan prinsip kehati-hatian dan keberlanjutan.
“Kami selalu mendorong lembaga keuangan untuk terus menjaga kesehatan dan keberlanjutan dalam operasionalnya. Evaluasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa Bank Arto Moro terus tumbuh dengan baik dan berada dalam jalur yang sehat,” ungkap Sumarjono.
Sumarjono turut memuji Bank Arto Moro sebagai salah satu contoh sukses perbankan lokal yang dapat dijadikan sebagai model bagi lembaga keuangan lainnya di Jawa Tengah.
“Melihat pelayanan yang baik, produk yang inovatif, serta semangat untuk terus berkembang, saya tidak ragu untuk menyebut Bank Arto Moro sebagai role model bagi lembaga keuangan lainnya di Jawa Tengah,” lanjut Sumarjono.
Kunjungan kali ini diakhiri dengan acara tour keliling kantor pusat Bank Arto Moro. Sumarjono dan rombongan dari OJK berkesempatan melihat langsung fasilitas dan layanan yang ada di bank Arto Moro.
Dalam kesempatan tersebut, Sumarjono melakukan aksi simbolis dengan membuka rekening tabungan di Bank Arto Moro. “Saya sangat tertarik dengan produk-produk di sini, semuanya sangat inovatif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Saya juga mengajak seluruh masyarakat untuk membudayakan kebiasaan gemar menabung,” pungkas Sumarjono.