Home - HOT NEWS - BPR Arto Moro Lakukan Kunjungan Kerja ke BPR NBP 15 Medan

BPR Arto Moro Lakukan Kunjungan Kerja ke BPR NBP 15 Medan

Last Updated on October 27, 2025

Bank Arto Moro sebagai bank rural besar di Jawa Tengah terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dari tingkat lokal. Tak hanya fokus pada penghimpunan dana dan penyaluran kredit produktif, Bank Arto Moro juga aktif memperluas jaringan kemitraan dan kolaborasi lintas perbankan. Upaya ini menjadi bagian dari strategi untuk memperkuat ekosistem sekaligus meningkatkan ekonomi inklusif.

Bank Arto Moro melakukan kunjungan kerja ke BPR Nusantara Bona Pasogit (NBP) 15  Sumatera Utara, pada Kamis pagi (23/10). Kunjungan ini juga menjadi bentuk balasan atas kunjungan PT NPB Holding beberapa waktu lalu di Kantor Pusat Bank Arto Moro.

Delegasi Bank Arto Moro dipimpin oleh Pemegang Saham Pengendali sekaligus Komisaris Utama, Prof. Dr. H. Subyakto, SH, MH, MM. Turut serta dalam kunjungan kerja ini antara lain Pejabat Eksekutif Bidang SDM, Sugiarno, SH; Kasie Pengembangan, Akmaludin; Koordinator Promosi, Revi Komalasari; Staf HRD, Rona;  Staf Promosi, Diarsa.

Setibanya di lokasi, tim Bank Arto Moro disambut hangat oleh jajaran direksi beserta manajemen PT BPR NBP 15. Jamuan khas Karo yang disiapkan secara khusus menambah keakraban, sementara sesi diskusi dan pertukaran pengalaman berjalan dengan produktif dan menyenangkan.

“Kami sangat berterima kasih atas sambutan hangat dari PT BPR NBP 15. Kami mendapatkan banyak insight terkait strategi mereka, dan hal-hal positif ini akan kami terapkan untuk kemajuan Bank Arto Moro,” ujar Komisaris Utama Bank Arto Moro, Prof. Subyakto.

Sementara itu, Gelora Ginting, Direksi PT BPR NBP 15, menyambut kunjungan tersebut dengan rasa bangga dan tersanjung. Menurutnya, pertukaran ide seperti ini bisa melahirkan inovasi baru yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.

“Terima kasih kami ucapkan kepada Bank Arto Moro yang sudah jauh-jauh datang ke tanah Karo. Semoga kunjungan ini mempererat hubungan dan meningkatkan kerja sama yang telah terbina,” terang Gelora Ginting.

Menarik Dibaca: Bank Arto Moro dan BPR Pundi Masyarakat Gelar Studi Banding untuk Memperkuat Hubungan dan Branding

Branding dan Promosi Lebih luas

Kabag SDM Bank Arto Moro, Sugiarno, menjelaskan bahwa kunjungan kerja ini merupakan bagian dari strategi perusahaan untuk memperkuat fungsi intermediasi. Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan literasi dan edukasi masyarakat mengenai keberadaan serta layanan Bank Arto Moro secara lebih luas.

“Dalam perjalanan kunjungan ini, kami sengaja memilih rute darat menggunakan bus perusahaan yang dibranding dengan identitas Bank Arto Moro. Pertimbangan pertama, selain ke Medan, kami juga bertemu Direksi Holding PT NBP di Jakarta. Kedua, perjalanan ini menjadi sarana literasi, sosialisasi, dan promosi bagi masyarakat,” jelas Sugiarno.

Sugiarno menambahkan, sepanjang perjalanan dari Semarang hingga Karo, antusiasme masyarakat sangat luar biasa. “Hampir setiap orang yang melihat bus Bank Arto Moro memberikan perhatian. Ini adalah bentuk literasi dan edukasi yang produktif serta kreatif,” tuturnya.

Kunjungan kerja ke BPR NBP 15 Berastagi, bersama perjalanan darat yang terencana sebagai media literasi dan promosi, diyakini akan semakin memperkenalkan Bank Arto Moro kepada masyarakat. Langkah ini juga menjadi pintu pembuka bagi ambisi Bank Arto Moro untuk terus tumbuh menjadi BPR unggulan, tidak hanya di level lokal dan regional, tetapi juga di tingkat nasional.

Scroll to Top