Home - HOT NEWS - Bank Arto Moro Jajaki Kerja Sama Strategis dengan Pelindo

Bank Arto Moro Jajaki Kerja Sama Strategis dengan Pelindo

Bank Arto Moro & Pelindo Tanjung Emas Semarang

Last Updated on December 10, 2025

Ekonomi Indonesia mencatat pertumbuhan 5,04 persen pada kuartal III 2025, meningkat dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Secara kuartal-ke-kuartal, ekonomi juga tumbuh sebesar 1,43 persen. Pertumbuhan ini didorong oleh konsumsi rumah tangga yang kuat, ekspor meningkat, dan belanja pemerintah.

Melihat kinerja Q3, pemerintah optimistis pertumbuhan kuartal IV 2025 bisa mencapai lebih dari 5,5 persen. Dukungan datang dari paket stimulus dan penempatan dana di bank BUMN diharapkan mendorong konsumsi serta daya beli menjelang akhir tahun.

Sejalan dengan optimisme tersebut, sektor perbankan mengambil peran strategis dalam mendukung aktivitas ekonomi, terutama di bidang distribusi dan ekspor. Bank Arto Moro melakukan kunjungan kerja ke PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Cabang Tanjung Emas, Semarang. Kunjungan ini bertujuan untuk menjajaki peluang kerja sama di sektor logistik dan pembiayaan usaha, sebagai bagian dari strategi memperluas layanan yang mendukung ekspor dan distribusi barang.

Dalam agenda tersebut, rombongan Bank Arto Moro mendapat pemaparan lengkap mengenai operasional pelabuhan. Penjelasan mencakup fasilitas bongkar muat, alur layanan, hingga pengelolaan terminal. Tim Pelindo juga mengajak rombongan Bank Arto Moro meninjau ruang pantau pengiriman ekspor. Selain itu, mereka juga diajak berkeliling di beberapa titik aktivitas di area terminal. Tinjauan ini memberikan gambaran lebih jelas mengenai kebutuhan logistik para pelaku usaha.

Komisaris Utama sekaligus PSP Bank Arto Moro, Prof. Dr. H. Subyakto, SH, MH, MM, menyatakan pihaknya melihat peluang besar dalam pembiayaan sektor distribusi dan ekspor. “Kami ingin menghadirkan layanan perbankan yang mendukung kelancaran aktivitas logistik. Pelabuhan Tanjung Emas merupakan mitra strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi,” ujar Prof Subyakto.

Simak Juga: Bank Arto Moro & GJS Teken MoU Perkuat Ekosistem Industropolis

Optimalkan Aktivitas Ekspor Indonesia

Pihak Pelindo menyambut baik penjajakan tersebut. Pelabuhan Tanjung Emas sendiri merupakan salah satu pusat arus barang besar di Indonesia. Aktivitas peti kemas dan kargo di pelabuhan ini terus meningkat. Pelindo menilai dukungan pembiayaan dari sektor perbankan dapat memperlancar rantai pasok dan menambah nilai bagi pelaku usaha.

Branch Manager PT Pelindo Multi Terminal Tanjung Emas Semarang, S Joko Jakaria, menilai kerja sama dengan perbankan dapat memperkuat ekosistem logistik. “Sinergi dengan lembaga perbankan tentu akan memberi kemudahan bagi pengguna jasa dan menciptakan layanan yang lebih terpadu,” ungkapnya.

Kedua pihak optimis target pertumbuhan nasional bisa tercapai jika antar lembaga terus berkolaborasi “Target pertumbuhan 8 persen dari pemerintah harus kita dukung bersama. Semua pihak perlu bersinergi untuk menciptakan iklim yang baik bagi pengusaha dan roda perekonomian,” pungkas Prof Subyakto.

Scroll to Top